Gejala Penyakit Hernia Pada Pria Dan Wanita

Gejala Penyakit Hernia
Gejala Penyakit Hernia Pada Pria Dan Wanita
Di masyarakat kita penyakit hernia dikenal sebagai turun bero. Dalam pengertian ini, gejala umum penyakit hernia adalah rasa nyeri atau tidak nyaman, serta pembengkakan lokal di bawah perut atau di daerah selangkangan. Pada lokasi terjadinya penyakit ini akan terasa nyeri, sedikit benjolan dan keras. Bila berbaring otot yang keras akan mengendor, dan benjolan perlahan menghilang.


Tanda tanda hernia dan gejala hernia dapat berkisar hanya dari melihat benjolan pada daerah sekitar dinding abdomen (perut) apakah tonjolan tersebut tidak menyakitkan, sangat menyakitkan, mengalami bengkak jaringan dan lain sebagainya.

Gejala Hernia Pada Pria

Berikut ini gejala hernia pada pria yang mungkin bisa dipakai sebagai acuan antara lain :
  1. Rasa nyeri di sekitar perut bagian bawah;
  2. Adanya benjolan usus di perut bagian bawah; 
  3. Rasa nyeri akan bertambah jika bekerja berat, mengangkat beban, ataupun batuk terus-menerus.

Bagaimana seseorang dapat mendeteksi secara dini penyakit tersebut ? cobalah berdiri di depan cermin. Perhatikan dan raba daerah disamping kelamin dekat kantung buah zakar. Bila yang diraba daerah samping kanan, bandingkan dengan yang sebelah kiri. Begitupun sebaliknya. Apakah terasa keras, sedikit benjolan atau terasa ada usus yang turun ke kantung buah zakar ? Mungkin agak sulit buat orang awam. Bila ragu sebaiknya periksa dokter untuk hasil yang lebih akurat.

Ciri dan Tanda Hernia PadaWanita

Berikut ini gejala hernia pada wanita berikut ini :

  1. Timbul nyeri di daerah perut bagian bawah
  2. Rasa sakit atau nyeri ini akan sangat terasa ketika ada tekanan di dalam perut seperti saat batuk, mengejan atau mengangkat beban yang berat
  3. Muncul benjolan di daerah selangkangan atau daerah perut, benjolan ini akan meningkat ukurannya ketika berdiri atau tekanan perut meningkat
  4. Pada beberapa kasus timbul tonjolan tanpa disertai dengan rasa sakit yang jika terus dibiarkan bisa membuat hernia masuk ke dalam skrotum
  5. Terkadang muncul rasa sakit yang disertai dengan demam
  6. Jika usus sudah terjebak atau terjepit dalam jangka waktu lama bisa mengalami kerusakan yang ditandai dengan mual dan muntah
  7. Timbul nyeri yang selalu hadir diikuti dengan gejala gangguan pencernaan

Lalu bagaimana mencegahnya ? Pencegahan hernia dapat anda lakaukan dengan menjaga kesehatan dan stamina tubuh, memperbanyak makan serat dari buah dan sayur, menghindari konstipasi dan mengedan terus menerus, jangan mengangkat barang atau beban terlalu berat, serta menghindari makanan dan hal lain yang menyebabkan batuk.
Previous
Next Post »